Prediksi Bola Bologna Vs Juventus 24 Februari 2019

Prediksi Bola Liga Italia Serie A – Pada prediksi Bola hari ini, Juventus kini sedang berada di kondisi yang cukup menyakitkan. Pasalnya si nyonya tua kalah dalam laga Liga Champions saat menjamu Atletico madrid dengan skor 2 – 0. Hal ini membuat Juventus kesulitan untuk berlanjut ke fase 8 besar Liga Champions.

Baca juga: PREDIKSI BOLA ESPANYOL VS HUESCA 23 FEBRUARI 2019

Jika pada pertemuan kedua di Turin, Atletico bermain bertahan total atau mereka mampu mendapatkan 1 gol tandang, maka harapan bagi Juventus akan benar – benar terkubur. Dalam keadaan terluka, Juventus akan bertemu dengan Bologna dalam laga lanjutan Liga Italia, akhir pekan ini. Dalam laga ini, ada dua kemungkinan yang akan terjadi dalam skuad Juventus, pertama, mereka akan turun dengan kemarahan yang meluap dan siap menerkan Bologna, atau kemungkinan kedua, Juventus kembali terpuruk pasca mentalitas para pemain mereka terpengaruh dengan kekalahan di kandang Atletico tersebut. Adapun laga ini, akan digelar di markas Bologna, Stadio Renato Dall Ara, pada 24 Februari 2019, pukul 21.00 WIB. Lalu, apakah yang akan terjadi dalam skuad Juventus dalam laga ini ? Mari simak prediksinya dibawah ini :

Kondisi Skuad

Bologna akan tampil sebagai tuan rumah dalam laga ini, namun Bologna tidak terlalu diunggulkan untuk menang atas tamunya dalam laga ini. Pasalnya, Bologna adalah tim asal zona degradasi yang mengalami keterpurukan pasca menjual Piatek ke AC Milan dan di sisi lain, Juventus datang sebagai tim pemuncak klasemen yang unggul sangat jauh dari para pesaingnya di Liga Italia. Kondisi ini jelas akan membuat status tuan rumah yang dipegang Bologna tidak akan berbicara banyak. Namun, kendati kondisi yang dimiliki Bologna sangat tidak mendukung, mereka tetap memiliki peluang untuk mendapatkan poin dalam laga ini. Pasalnya Juventus tengah terpuruk dan mentalitas para pemain mereka tengah bercampur aduk, pasca dikalahkan Atletico Madrid di laga tengah pekan ini. kekalahan tersebut tentu akan mengganggu sisi psikologi para pemain Juventus dan Bologna bisa memanfaatkan situasi ini. Adapun opsi terbaik bagi Bologna dalam menjalani laga ini adalah, dengan menurunkan formasi dinamis 4-3-3 dengan menempatkan 3 pemain serang mereka yakni Edera, Santander dan Nicola Sansone di barisan terdepan. Edera dan Sansone bisa bermain lebih melebar untuk mengeksploitasi penurunan pertahanan sayap Juventus dan mereka bisa mengirimkan umpan lambung kepada Santander. Sementara ini, deretan pemain tengah Bologna bisa memberikan dukungan, lewat umpan – umpan menyilang kepada 2 penyerang sayap mereka. Taktik ini dilakukan oleh Atletico Madrid pada laga kontra Juvetus dan mereka sukses mengurung para pemain Juventus untuk bertahan di area mereka sendiri. Dengan kondisi demikian, Bologna memiliki peluang untuk mencetak gol atau minimal menahan imbang Juventus untuk saling berbagi poin.

Juventus datang sebagai tim tamu dalam laga ini, kendati mereka datang dengan keunggulan kualitas skuad serta sisi taktikal dan skema permainan, Juventus tidak terlalu diunggulkan untuk menang atas Bologna dalam laga ini. Pasalnya kekalahan dari Atletico Madrid tentu akan mengganggu kondisi psikologi para pemain Juventus, hal ini akan membuat mereka sulit berfokus dan justru bermain dibawah tekanan. Lini serang Juventus juga mengalami penurunan performa, demikian juga di sisi second line. Pjanic yang biasanya sangat aktif memberikan umpan matang kepada barisan penyerang, kini tidak mampu berbuat banyak. Hal ini juga terlihat dalam laga kontra Atletico, mereka mampu mendominasi penguasaan bola, Juventus bahkan unggul dengan angka 64%, berbanding 36%. Namun, para pemain Juventus gagal memaksimalkan dominasi tersebut untuk mencetak gol dan justru pertahanan mereka harus kecolongan 2 kali dari skema “bola mati”. Untuk mampu memenangi laga ini, Juventus harus mampu mengendalikan kondisi mentalitas mereka dan sejenak melupakan kekalahan dari Atletico, Juventus harus kembali bermain mendominasi dan mengurung Bologna di pertahanannya.

Dalam laga ini, jika Juventus mampu bermain solid dan pemain tengah mampu memberikan umpan-umpan matang kepada Ronaldo, Dybala, Mandzukic, maka sudah dapat dipastikan Juventus akan mudah menang dalam laga ini.

Prediksi Line Up

Bologna

Skorupski

Ibrahima Mbaye – Danilo – Filip Helander – Mitchell Dijks

Roberto Soriano – Manuel Valencia – Andrea Poli

Simone Edera – Santander – Nicola Sansone

(4-3-3)

Juventus

Mattia Perin

De Sciglio – Rugani – Chiellini – Martin Caceres

Emre Can – Pjanic – Bernardeschi

Dybala – Mandzukic – Ronaldo

(4-3-3)

Menurut pasaran taruhan bola qqemas pada pertandingan Bologna vs Juventus akan dimenangkan oleh Juventu dengan skor 1- 2

PREDIKSI BOLA